Breaking News

Jumat, 08 Maret 2013

PERMATA FC VS TOHO FC (2-1)



Boarschar – (24/02/13) Penantian panjang selama hampir seminggu oleh PERMATA FC akhirnya terealisasikan berkat kemenangan atas lawannya Ahad sore (24/02/13), TOHO FC. Dilain sisi, ada kejutan yang terjadi di komposisi pemain kedua tim. Masing-masing kapten tidak diturunkan sejak menit awal.

Beda tim, beda pula alasannya. Kapten PERMATA FC, Ageng Nashrullah, tidak dimainkan berdasarkan taktik yang diturunkan oleh caretaker PERMATA FC, M. Fadhiel yang menggantikan M. Nurul Fanani karena berhalangan.

Sedangkan kapten TOHO FC, M. Fadzlur Rahman, tidak diturunkan karena mengalami cidera kelingking. Alhasil, peran mereka berdua digantikan oleh wakil masing-masing tim yaitu Mahathir Muhammad di kubu PERMATA FC dan M. Luthfan Adlirrahman di kubu TOHO FC. Pertarungan sengit untuk memperebutkan posisi kedua di klasemen sementara BSL berakhir manis bagi kubu PERMATA FC.

BABAK PERTAMA

Tempo permainan berjalan lambat, kedua tim bermain hati-hati saat melakukan serangan. Peluang pertama didapat oleh TOHO FC ketika tendangan M. Luthfan berhasil dipatahkan oleh goalkeeper PERMATA FC, M.  Izhharul Iman.


Pressing ketat membuat lini pertahanan TOHO FC membuat sebuah blunder dan direbut oleh Rasyid S., pemain baru PERMATA FC. Sayang, tendangan Rasyid berhasil di-block oleh Wildan Muhammad.

Permainan keras ala TOHO FC membuat para pemain PERMATA FC harus bekerja lebih keras untuk menjaga bola. Keunggulan tercipta ketika passing akurat dari kapten sementara PERMATA FC, Mahathir Muhammad, berhasil diterima oleh Rasyid Shiddiq dan dengan passing terobosannya berhasil dimanfaatkan oleh Galih Parama yang berbuah angka pertama bagi PERMATA FC.

Tertinggal satu gol, membuat TOHO FC menambah intensitas serangan. Peluang terjadi ketika tendangan keras dari Yudistira Indra. Namun berkat penampilan yang gemilang, bola berhasil di selamatkan oleh M. Izhharul Iman.

Untuk kedua kalinya, TOHO FC mendapatkan kesempatan untuk memimpin  jalannya pertandingan lewat sepakan Feby Al-Qodori. Tetapi bola masih jauh dari gawang PERMATA FC.

Pemain dari bench PERMATA FC bersorak sorak ketika Rasyid Shiddiq menggandakan keunggulan pada menit ke-8. Skor tetap 2-0 atas PERMATA FC tak berubah hingga turun minum.

BABAK KEDUA
 

Tertinggal dua gol membuat pemain TOHO FC frustasi. Pergantian pemain silih berganti dilakukan. Dengan memasukan M. Hatta sebagai penyerang di sektor kiri pertahanan PERMATA FC. Namun berkat kejelian Mahathir M. dan M. Royce, serangan dari TOHO FC dapat direduksi.

Kesempatan kembali dimiliki oleh PERMATA FC lewat tendangan terukur dari Ageng Nashrullah yang telah menggantikan Rasyid Shiddiq di awal babak kedua. Sayang, sang goalkeeper TOHO FC, Faturrahman M. Idris, berhasil menggagalkan kesempatan tersebut.

Untuk kedua kalinya, tendangan keras dari striker TOHO FC, Yudistira I., harus diterima oleh M. Izhharul Iman, goalkeeper andalan PERMATA FC. Dewi Fortuna nampaknya berpihak pada PERMATA FC, bola tersebut berhasil diselamatkan untuk menjaga keunggulan.

Memasuki menit-menit terakhir, terjadi insiden tak terduga. Pemain TOHO FC, Wildan Muhammad, kalah beradu body chase dengan M. Royce dan akhirnya terjatuh kesakitan. Cedera pun tak terelakkan, Wildan M. terpaksa harus digantikan oleh Feby Al-Qodri.

Serangan demi serangan dilancarkan oleh kedua tim. Bukan hanya ball possesion ala TOHO FC yang terlihat ketika kapten mereka, M. Fadzlur Rahman, mengisi satu tempat di lini belakang. Umpan umpan lambung yang terukur membuat M. Royce harus bekerja keras untuk menghentikan pergerakan M. Luthfan yang membayang-bayangi barisan lini belakang PERMATA FC.

Sepakan M. Luthfan yang tak terduga akhirnya merobek gawang PERMATA FC. Skor 2-1 bertahan hingga peluit panjang berbunyi menandakan selesainya pertandingan.

Hasil pertandingan ini menandakan kebangkitan PERMATA FC setelah kalah melawan FC EL-FATH pada pertandingan Sabtu sore (23/02/13). VIVA BOARSCHAR! (*Man/*dns)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Designed By